Tuesday, April 27, 2010

Format number di Mail merge word

Sumber : http://dkarimun.blogspot.com

BagiAnda yang sering menggunakan Mail Merge Word, mungkin pernah menemukan kok kalau nomor formatnya tidak ribuan ya?

Padahal di database sudah format ribuan loh... Nah loh... Jangan kaget. Ternyata untuk memformatnya ada triknya :) Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Tekan Alt + F9, maka akan muncul seperti ini :
  2. Misalnya pada No. Order kita ingin memberikan format ribuan tanpa digit pecahan tambahkan \##,##0 sehingga jadi seperti ini {MERGEFIELD OrderNo \##,##0}
  3. Misalnya pada Pembayaran kita ingin memberikan format ribuan tapi didepannya ada tulisan Rp dan dibelakangnya ada 2 digit pecahan tambahkan ini \#Rp#,##0.00 sehingga jadi seperti ini {MERGEFIELD AmountPaid \#Rp#,##0.00}
  4. Tekan Alt + F9 lagi kemudian jalankan
  5. Semoga bermanfaat
NB : untuk penggunaan titik dan koma disesuaikan dengan format Regional Setting pada Control Panel (Decimal symbol dan digit grouping symbol). Contoh diatas menggunakan Format English (United States)

0 komentar:

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com